Honda Premium Matic Day 2025 Hadir di AEON BSD, AT Premium Sapa Warga Tangerang

Honda Premium Matic Day (HPMD) hadir untuk memberikan pengalaman langsung kepada pecinta skutik premium Honda. Acara yang berlangsung selama dua hari, 1-2 Maret 2025, ini bertempat di AEON BSD, Tangerang. Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta – Tangerang, PT Wahana Makmur Sejati (WMS) memperkenalkan line-up terbaru dari AT premium Honda kepada masyarakat.

Pada event HPMD, PT WMS menghadirkan berbagai model AT premium, antara lain Honda PCX 160, Honda ADV 160, Honda Vario 160, Honda Stylo 160, serta motor listrik Honda EM1 e:, Honda ICON e:, dan Honda CUV e:. Kehadiran jajaran motor premium ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan konsumen akan kendaraan yang nyaman, bertenaga, dan memiliki teknologi terkini.

“Melalui Honda Premium Matic Day, kami ingin memberikan kesempatan bagi masyarakat mengenal lebih dekat teknologi, desain, dan performa terbaik dari AT premium Honda. Kami berharap acara ini bisa mendekatkan line up sepeda motor Honda dengan konsumen,” Division Head of Marketing Planning & Analyst PT Wahana Makmur Sejati, Andra Friandana.

Continue reading “Honda Premium Matic Day 2025 Hadir di AEON BSD, AT Premium Sapa Warga Tangerang”

New Honda PCX160 Jadi Idola Konsumen IIMS 2025

New Honda PCX160 yang tampil di booth PT Astra Honda Motor (AHM) berhasil memikat ratusan pengunjung gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat. Selama gelaran IIMS 2025, New Honda PCX160 dipinang 156 konsumen dan dinobatkan sebagai yang terbaik dengan meraih penghargaan kategori Big Scooter.

New Honda PCX160 ditampilkan di zona Big Scooter dalam booth AHM dengan memberikan pengalaman pada konsumen untuk mencoba langsung kecanggihan fitur Honda RoadSync. Honda Roadsync memudahkan pengendara New Honda PCX160 memanfaatkan fungsi navigasi, telepon, musik, hingga pesan. Voice command pada New Honda PCX160 memungkinkan pengendara dan sepeda motornya melakukan komunikasi dua arah, yang memberikan kebebasan bagi pengendara untuk mengontrol berbagai fungsi konektivitas secara lebih praktis dan nyaman.

Selain New Honda PCX160, berbagai jajaran sepeda motor Honda yang hadir di Booth AHM pada gelaran IIMS tak kalah menarik perhatian para pengunjung. Tercatat jajaran skutik Honda laris terjual pada pameran ini, yakni  Honda Vario Series dengan penjualan 345 unit dan diikuti oleh Honda Stylo 160 dengan 217 unit. Pada ajang tahunan ini, total 1.133 unit sepeda motor Honda memikat konsumen yang memilihnya menjadi partner berkendara sehari-hari.

General Manager Sales Division AHM Paulus Dani mengatakan AHM berkomitmen untuk terus menghadirkan produk terbaik sesuai kebutuhan dan gaya hidup konsumen yang beragam, dilengkapi dukungan layanan purna jual terbaik yang tersebar di seluruh Indonesia. New Honda PCX160 menjadi salah satu model skutik besar Honda yang dinantikan oleh para pecinta sepeda motor Honda.

”Kami ingin ucapkan terima kasih atas kepercayaan pengunjung IIMS 2025 yang telah memilih sepeda motor Honda sebagai teman berkendara. Kami berharap jajaran lengkap produk kami dapat memenuhi impian konsumen di semua segmen berkendara,” ujar Paulus Dani.

Selain penghargaan untuk New Honda PCX 160, keseriusan AHM menghadirkan booth yang nyaman untuk pengunjung pada pameran ini mendapat apresiasi melalui penghargaan sebagai The Best Booth Motorcycle >400 sqm dalam IIMS 2025. Jajaran sepeda motor Honda ini dihadirkan pada lima zona berbeda, yakni Urban, Explorer, Racing, Lifestyle, dan EV (Electric Vehicle). Beragam zona ini untuk memberikan pengalaman yang berbeda bagi konsumen sesuai dengan kebutuhan gaya berkendara.

Continue reading “New Honda PCX160 Jadi Idola Konsumen IIMS 2025”

Honda ICON e: dan Honda CUV e: Hadir di AEON BSD, Ada Program Pembelian Khusus di Regional Public Launching

Secara resmi akhirnya Honda ICON e: dan Honda CUV e: hadir menyapa warga Tangerang, lewat acara Regional Public Launching (RPL) yang diselenggarakan oleh Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta – Tangerang, PT Wahana Makmur Sejati, AEON BSD, 25 – 28 Februari 2025.

Bukan sekadar pameran, RPL ini juga memberikan kesempatan bagi konsumen yang mengunjungi AEON BSD untuk mengenal lebih dekat Honda ICON e: dan Honda CUV e: yang melengkapi produk line up sepeda motor listrik Honda, yaitu Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: plus.

Konsumen juga bisa merasakan langsung feel berkendara di atas Honda ICON e: dan Honda CUV e: melalui area test ride yang sudah disediakan. Selain, sudah dilengkapi dengan fitur canggih kedua model ini hadir sebagai solusi mobilitas modern yang ramah lingkungan dan efisien.

Khusus di acara RPL, konsumen mendapatkan kesempatan penawaran spesial yang sulit untuk diabaikan. Konsumen yang ingin melakukan pembelian Honda ICON e: dan Honda CUV e:, berkesempatan mendapatkan diantaranya:

  • Spesial diskon Honda CUV e: sebesar Rp 11.100.000,- pembelian secara kredit ataupun tunai, ditambah dengan voucher senilai Rp 12.000.000,- (S&K berlaku).
  • Spesial diskon Honda ICON e: sebesar Rp 3.330.000,- pembelian secara kredit ataupun tunai.
  • Konsumen RO dan tradein mendapatkan diskon tambahan sebesar Rp 200.000,-.
  • Pembelian Honda ICON e: dan CUV e: akan mendapatkan direct gift Apparel Honda khusus di RPL.

Honda ICON e: dan Honda CUV e: dirancang dengan desain modern serta teknologi listrik terkini yang memberikan kenyamanan dan efisiensi bagi penggunanya. Kehadiran kedua model ini menjadi bagian dari komitmen Honda dalam menghadirkan kendaraan yang ramah lingkungan.

Continue reading “Honda ICON e: dan Honda CUV e: Hadir di AEON BSD, Ada Program Pembelian Khusus di Regional Public Launching”

Ratusan Pengunjung Jajal Produk Line Up Sepeda Motor Honda, IIMS 2025 Tinggalkan Kesan Mendalam

Pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 yang berlangsung dari 13 Februari – 23 Februari 2025, JIExpo Kemayoran resmi berakhir. Selama berlangsungnya acara, berbagai zona menarik dan produk line up yang dipajang pada Booth Honda di Hall C3, sukses menarik perhatian pengunjung.

Booth Honda menghadirkan enam zona yang berbeda, meliputi Electric Vehicle (EV), Fashion, Urban, Big Scooter, Explorer, dan Racing. Setiap zona dirancang untuk memberikan pengalaman mendalam bagi pengunjung sesuai dengan minat dan kebutuhan mereka.

Zona Electric Vehicle (EV) menjadi salah satu daya tarik utama dengan menampilkan deretan motor listrik inovatif, Zona Fashion hadirkan motor berdesain stylish, Zona Big Scooter menyajikan berbagai pilihan AT Honda yang disematkan fitur canggih, Zona Urban menyajikan jajaran line up motor yang dirancang untuk mobilitas perkotaan, Zona Explorer menghadirkan motor-motor petualang dan Zona Racing pun tak kalah menarik dengan kehadiran motor-motor sport berperforma tinggi.

Sepanjang IIMS 2025, Booth Honda menjadi salah satu area yang ramai dikunjungi, dipadati pengunjung setiap harinya. Tidak hanya menikmati tampilan sepeda motor Honda terbaru, tetapi juga mengikuti berbagai aktivitas menarik, serta merasakan langsung keunggulan produk melalui sesi test ride.

Continue reading “Ratusan Pengunjung Jajal Produk Line Up Sepeda Motor Honda, IIMS 2025 Tinggalkan Kesan Mendalam”

Resmi Meluncur! Dua Sepeda Motor EV Honda ICON e: dan CUV e: Hadir untuk Pasar Jakarta – Tangerang

Sah! Secara resmi Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta – Tangerang, PT Wahana Makmur Sejati (WMS) memperkenalkan produk line up EV terbaru, Honda ICON e: dan Honda CUV e: melalui kegiatan Regional Public Launching (RPL). Peluncuran ini melengkapi line-up sepeda motor listrik Honda EV yang sudah lebih dahulu hadir, yaitu Honda EM1 e: dan EM1 e: Plus.

Kehadiran empat line-up sepeda motor listrik Honda, diharapkan dapat memberikan lebih banyak pilihan bagi konsumen dalam memilih kendaraan yang sesuai dengan kebutuhan untuk mobilitas sehari-hari.

“Kami dengan bangga perkenalkan ke publik Honda ICON e: dan Honda CUV e: yang merupakan bagian dari langkah strategis dalam mendukung mobilitas ramah lingkungan di Jakarta – Tangerang. Kami akan terus berkomitmen berikan layanan penjualan dan purna jual terbaik bagi konsumen yang ingin miliki sepeda motor Honda EV,” ucap Division Head of Sales PT Wahana Makmur Sejati, Olivia Widyasuwita.

Demi pemenuhan kebutuhan konsumen akan sepeda motor listrik Honda area Jakarta – Tangerang, PT Wahana Makmur Sejati terus melakukan pengembangan jaringan dealer Honda sejumlah 99 dengan logo Honda e-shop. Memperluas jangkauan aktivitas pameran untuk memperkenalkan produk sepeda motor listrik Honda, ditambah dengan pemanfaatan penggunaan aplikasi WANDA

Honda ICON e:

Honda ICON e: usung konsep “Advance – Compact”, dengan konfigurasi ban depan ukuran 12 inci dan 10 inci di belakang. Motor ini ditenagai motor listrik berdaya maksimal 1,81 kW, yang sanggup mencapai top speed hingga 55 km/jam, dan tempuh jarak sampai 53 km dalam sekali pengisian. Cocok untuk penggunaan harian karena sudah dilengkapi bagasi 26 liter yang menambah nilai dari sisi fungsionalitas.

Pengisian baterai dapat dilakukan secara direct charge langsung pada sepeda motor atau dilepas, dengan waktu pengisian penuh 7 jam 20 menit, dan dari 25% ke 75% membutuhkan waktu 3 jam 30 menit.

Honda ICON e: tersedia dalam lima pilihan warna menarik: Iconic Mint, Iconic Orange, Iconic Red, Iconic Matte Black, dan Iconic White. Pada acara peluncuran, PT Wahana Makmur Sejati mengumumkan harga on the road (OTR) untuk wilayah Jakarta-Tangerang. Honda ICON e: dibanderol dengan harga Rp28.000.000,- termasuk unit, baterai, dan charger.

Honda CUV e:

Honda CUV e: mengusung konsep “Premium-Futuristic” desain futuristik dan di dukung teknologi mutakhir, dikombinasikan dengan velg 12 inci. Ditenagai motor listrik berdaya maksimal 6 kW, ini mampu melaju hingga 83 km/jam dan jarak tempuh maksimal 80,7 km. Keunggulan lain adalah sistem baterai ganda Honda Mobile Power Pack e: yang dapat ditukar (swap) atau di-charge sendiri dengan off-board charger.

Luar biasa mewah Honda CUV e: sudah dilengkapi Layar panel TFT yang dapat menampilkan informasi kendaraan, navigasi, pengontrol musik, hingga menerima dan melakukan panggilan. Smart key system khas Honda terpasang untuk memaksimalkan fitur keamanan.

Honda CUV e: RoadSync Duo hadir dengan tiga pilihan warna elegan: Quantum Matte White, Quantum Matte Silver, dan Quantum Matte Black. Varian standar Honda CUV e: juga menawarkan pilihan warna Stellar Matte White, Stellar Matte Silver, dan Stellar Matte Black.

Harga on the road (OTR) untuk wilayah Jakarta – Tangerang secara resmi diumumkan sebesar Rp54.450.000,-, sementara varian tertingginya Honda CUV e: RoadSync Duo, dibanderol dengan harga Rp59.650.000,-. Perbedaan harga ini disebabkan oleh fitur canggih dan modern yang disematkan pada varian tertinggi.

“Kehadiran kedua model sepeda motor listrik Honda terbaru ini, kami berharap dapat memenuhi kebutuhan masyarakat khususnya untuk mereka yang berada di wilayah Jakarta – Tangerang akan kendaraan yang efisien, modern, dan ramah lingkungan,” tambah Olivia.

Konsumen yang tertarik untuk membeli Honda ICON e: dan Honda CUV e: jadi teman mobilitas harian yang ramah lingkungan bisa mengunjungi dealer resmi sepeda motor Honda area Jakarta – Tangerang. Nikmati pengalaman berkendara yang berbeda dengan teknologi terkini dari sepeda motor Honda.

Spesial digelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025, ada promo yang sulit dilewatkan konsumen untuk memenuhi kebutuhan sepeda motor listrik Anda, ada potongan tenor 2x untuk pembelian kredit Honda ICON e: dan Honda CUV e:, ditambah potongan sampai dengan Rp 3,3 juta untuk Honda ICON e: dan potongan sampai dengan Rp 11,1 juta + Free charger untuk Honda CUV e: untuk pembelian secara tunai dan kredit.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai pembelian, konsumen dapat langsung mengunjungi website resmi www.wahanahonda.com atau melalui aplikasi WANDA yang bisa di akses dimana saja dan kapan saja. Lewat aplikasi ini, konsumen dapat memperoleh informasi lengkap mengenai produk, serta berbagai promo menarik dari Wahana Honda.

Kecanggihan Honda PCX 160 RoadSync dan Motor Listrik Futuristik di IIMS 2025

Kecanggihan teknologi mobilitas masa depan menjadi sajian menarik untuk pengunjung Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025, 13-23 Februari di JIEXPO Kemayoran, Hall C3. PT Astra Honda Motor (AHM) menampilkan New Honda PCX 160 yang kini telah dilengkapi teknologi konektivitas Honda RoadSync, serta dua konsep motor listrik futuristik, EV Fun Concept dan EV Urban Concept. Kehadiran model-model ini membuktikan kesiapan Honda dalam menyongsong era kendaraan canggih dan ramah lingkungan, serta memberikan pengalaman berkendara yang semakin inovatif bagi masyarakat.

New Honda PCX 160 ditampilkan di zona Big Scooter dalam booth AHM. Skutik terbaru produksi AHM ini dilengkapi pilihan Honda RoadSync, sistem konektivitas pintar yang memungkinkan pengendara mengontrol berbagai fitur kendaraan melalui smartphone. Honda Roadsync memudahkan pengendara Honda PCX 160 memanfaatkan fungsi navigasi, telepon, musik, hingga pesan. Voice command pada Honda PCX 160 memungkinkan pengendara dan sepeda motornya melakukan komunikasi dua arah, yang memberikan kebebasan bagi pengendara untuk mengontrol berbagai fungsi konektivitas secara lebih praktis sekaligus aman. Ditenagai mesin 160cc eSP+, motor ini menawarkan kombinasi sempurna antara performa bertenaga dan efisiensi bahan bakar. Kehadiran PCX 160 terbaru ini semakin memperkuat jajaran skutik premium Honda, yaitu Honda Vario 160 dan Honda ADV160.

Marketing Director AHM, Octavianus Dwi, menyampaikan partisipasi AHM di IIMS 2025 merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam menghadirkan inovasi yang sesuai dengan kebutuhan konsumen Indonesia. Keikutsertaan di IIMS 2025 bukan hanya sekadar menghadirkan produk baru, tetapi juga membawa pengalaman berkendara yang semakin aman, nyaman, dan menyenangkan bagi masyarakat

”Kami menawarkan berbagai pilihan model yang tidak hanya mengedepankan performa dan kenyamanan, tetapi juga teknologi masa depan, termasuk kendaraan listrik yang lebih ramah lingkungan. Hadirnya New Honda PCX 160, serta dua konsep motor listrik terbaru, EV Fun Concept dan EV Urban Concept, sebagai bagian dari upaya kami dalam mendukung era mobilitas yang lebih canggih dan berkelanjutan. Kami mengundang pengunjung IIMS untuk datang ke booth AHM di Hall C3 dan menyaksikan langsung inovasi yang kami tawarkan,” ujar Octavianus.

Duet Motor Listrik Futuristik

Sebagai bagian dari visi elektrifikasi kendaraan roda dua, AHM juga memperkenalkan dua konsep motor listrik yang sebelumnya dipamerkan di EICMA 2024, yakni EV Fun Concept dan EV Urban Concept. Kedua motor ini menampilkan desain futuristik dengan teknologi mutakhir untuk mendukung mobilitas ramah lingkungan.

EV Fun Concept menjadi motor listrik bergaya sport pertama Honda, dirancang untuk menghadirkan sensasi berkendara yang senyap dan bebas getaran. Motor listrik ini menggunakan baterai tanam yang memungkinkan desain lebih ringkas sehingga meningkatkan stabilitas saat berkendara, berbelok, dan melakukan pengereman. Jarak tempuh lebih dari 100 km, membuat konsep motor ini ideal untuk perjalanan perkotaan. Sistem pengisian dayanya telah dikembangkan dengan teknologi kendaraan listrik Honda yang kompatibel dengan pengisi daya cepat CCS2 (Combined Charging System), sehingga mempersingkat waktu pengisian daya dan meningkatkan efisiensi energi.

Sementara itu, EV Urban Concept mencerminkan visi Honda terhadap kendaraan listrik perkotaan di masa depan. Motor ini hadir dengan desain berkesan esensial dan canggih, menggabungkan perangkat keras dan lunak inovatif yang mempermudah penggunaan bagi pengendara pemula maupun berpengalaman.

AHM menunjukkan kedua konsep ini sebagai langkah terbaruHonda dalam mencapai netralitas karbon pada tahun 2050, sekaligus menunjukkan kesiapan perusahaan dalam menghadapi era kendaraan listrik.

Continue reading “Kecanggihan Honda PCX 160 RoadSync dan Motor Listrik Futuristik di IIMS 2025”

Tetap Update dan Terkoneksi Saat di Jalan dengan RoadSync Duo pada Honda CUV e:

PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan inovasi terbaru untuk mendukung kenyamanan  pengendara melalui fitur konektivitas canggih pada sepeda motor listrik Honda CUV e: RoadSync Duo. Fitur canggih  ini memudahkan pengendara Honda CUV e:  tetap terhubung dan  fokus berkendara. Fitur ini menyediakan navigasi peta, pemutaran musik, dan akses telepon sehingga memberikan pengalaman berkendara yang praktis, aman, dan menyenangkan.

Honda RoadSync Duo pada motor listrik Honda terbaru ini memberi kebebasan bagi pengendara untuk mengakses berbagai fungsi dengan mudah melalui tombol yang ada di stang motor, tanpa perlu menggenggam ponsel. Fitur navigasinya menampilkan panduan arah langsung di layar panel TFT, membantu pengendara mencapai tujuan dengan lebih efisien dan terarah. Selain itu, pemutaran musik dapat dikontrol tanpa harus menyentuh ponsel, dan pengendara dapat menerima panggilan telepon penting dengan aman. Hal ini memungkinkan pengendara untuk tetap fokus di jalan, sekaligus menikmati perjalanan.

Dengan menggunakan teknologi Bluetooth, Honda RoadSync Duo menghubungkan perangkat pengendara dengan sepeda motor. Proses pairing antara sepeda motor dan smartphone sangat mudah. Cukup dengan mengaktifkan Bluetooth di kedua perangkat, pengendara dapat langsung terhubung tanpa kendala, baik untuk perangkat iOS maupun Android.

“Honda RoadSync Duo dirancang untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi pengendara, memungkinkan mereka tetap terhubung dengan keluarga maupun teman. Navigasi real time yang disematkan juga memudahkan perjalanan pengendara. Dengan teknologi terdepan ini, mobilitas pengendara Honda CUV e: akan lebih efektif dan efisien,” ujar General Manager Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin.

Kecanggihan Honda RoadSync Duo ini melengkapi teknologi Honda CUV e: yang juga dilengkapi dengan sistem baterai canggih yang dirancang untuk kenyamanan dan efisiensi. Pengisian daya dengan metode penukaran baterai memberi keleluasan pengendara untuk mengganti baterai dengan cepat, sementara off-board charger memudahkan pengisian daya saat beraktivitas sehari-hari. Dengan sistem pengisian daya yang efisien ini, AHM memastikan pengendara dapat terus melaju tanpa hambatan, mendukung mobilitas yang lebih fleksibel.

Desain ergonomis Honda CUV e: menawarkan kenyamanan bagi pengendara yang sering berkendara melintasi kepadatan jalan raya. Sepeda motor ini dilengkapi dengan sistem pengereman yang responsif dan kestabilan yang optimal, memastikan keselamatan pengendara.

Honda CUV e: RoadSync Duo hadir dalam tiga pilihan warna premium, yaitu Quantum Matte White, Quantum Matte Silver, dan Quantum Matte Black, memberi pengendara lebih banyak pilihan untuk menyesuaikan gaya mereka dengan sepeda motor listrik yang ramah lingkungan ini. 

Dengan teknologi yang semakin canggih dan ramah lingkungan, Honda CUV e: RoadSync Duo menjadi pilihan tepat bagi pengendara yang mengutamakan mobilitas modern dan praktis. AHM berkomitmen tidak hanya menghadirkan kendaraan ramah lingkungan, tetapi juga solusi mobilitas yang memenuhi kebutuhan masyarakat urban masa kini.

Beruntung Punya PCX, 500 Bikers Honda Bertemu Pebalap MotoGP

500 pemilik sepeda motor Honda PCX berbahagia di awal tahun 2025. Pasalnya, dua pebalap dunia, Joan Mir dan Luca Marini, memberikan kejutan kepada komunitas pengguna sepeda motor Honda dengan hadir untuk bertemu dan menyapa mereka secara langsung. Acara ini berlangsung di Astra Honda Motor Safety Riding and Training Center (AHM-SRTC) Deltamas pada 1 Februari 2025.

Lebih dari 25 paguyuban Honda PCX dari Jakarta dan Jawa Barat turut hadir memeriahkan momen langka yang tak terlupakan bagi para pencinta motor Honda. Dalam acara meet and greet ini, AHM berupaya mendekatkan para pencinta sepeda motor Indonesia dengan pebalap idola mereka di tingkat dunia. Kegiatan ini sekaligus menjadi inspirasi bagi mereka untuk terus bersemangat meraih mimpi hingga ke level tertinggi di berbagai bidang.

General Manager Marketing Planning and Analysis AHM, Andy Wijaya, menyampaikan bahwa kebersamaan dan semangat persaudaraan komunitas Honda memberikan energi positif yang kuat untuk membangkitkan semangat dalam berjuang meraih mimpi, seperti semangat juang tinggi para pebalap Honda dalam mewujudkan mimpi mereka di MotoGP.

“Dengan semangat Satu Hati, kami ingin memberikan energi positif bagi para bikers Honda dalam meraih mimpi, sekaligus memberikan semangat bagi Joan Mir dan Luca Marini untuk melaju lebih kencang dalam menghadapi musim balap 2025,” ujar Andy.

Sebelum bertemu dengan para pebalap idola, komunitas Honda PCX dari berbagai kota melakukan touring menyusuri ikon-ikon kota Jakarta dan Bandung menggunakan skuter matik 160cc favorit masyarakat saat ini. Dimulai dari wilayah Jakarta dan Bandung, mereka kemudian berkumpul di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, hingga akhirnya tiba di fasilitas pelatihan safety riding sepeda motor terbesar di Asia Tenggara. Perjalanan ini terasa nyaman dan menyenangkan berkat performa motor yang mumpuni di sepanjang jalan.

Selain bertemu dengan pebalap MotoGP, acara ini juga dimeriahkan dengan kehadiran New Honda PCX160, skuter matik besar 160cc mewah yang canggih, nyaman, dan bertenaga. Pada kesempatan ini, para anggota komunitas juga dapat merasakan langsung sensasi berkendara dengan varian terbaru skuter mewah melalui kegiatan test ride yang diadakan di pusat pelatihan safety riding tersebut.

“Menjadi sebuah kebanggaan bagi kami, komunitas Honda PCX, yang telah diberikan kesempatan dan momen berharga untuk mengikuti rangkaian acara yang seru ini, hingga berkesempatan bertemu langsung dengan pebalap MotoGP dan tim Astra Honda Racing,” ujar Agus Firmansyah, perwakilan komunitas bikers PCX sekaligus koordinator wilayah Jabar Banten Honda PCX Club Indonesia.

Honda PCX merupakan skuter matik Honda yang mengadopsi mesin yang lebih bertenaga dengan kapasitas 160cc 4 katup enhanced Smart Power plus (eSP+), berpendingin cairan, serta memiliki teknologi minim gesekan dan performa yang meningkat. Skuter matik premium ini mampu memberikan kesempurnaan puncak saat dikendarai sehari-hari maupun jarak jauh. Skuter matik besar yang baru saja mendapatkan pembaruan menyeluruh pada akhir tahun 2024 ini hadir dengan desain terbaru yang sarat dengan kemewahan, kenyamanan, kecanggihan, dan tenaga. Melalui penyematan beragam inovasi teknologi modern hingga hadirnya fitur konektivitas pengendara Roadsync.

Skuter matik 160cc ini juga mampu menghasilkan tenaga maksimal hingga 11,8 kW @8.500 rpm dengan torsi puncak 14,7 Nm @6.500 rpm. Performa yang mumpuni menjadikan Honda PCX160 pilihan ideal untuk perjalanan di perkotaan maupun touring. Tidak hanya itu, seluruh varian Honda PCX160 telah dilengkapi Honda Smart Key, dengan fitur alarm dan answer back system, yang memberikan kemudahan, kenyamanan, rasa aman, serta kebanggaan berkendara sehari-hari.

Pebalap MotoGP Kunjungi Pabrik Produksi PCX

Selain memberikan semangat kepada para komunitas pengguna skuter matik premium Honda PCX, dua pebalap MotoGP, Joan Mir dan Luca Marini, juga mengunjungi pabrik pembuatan Honda PCX dan melihat langsung proses produksi skuter matik premium hasil karya anak bangsa di AHM Plant Deltamas, Jawa Barat.

Tidak hanya melihat proses produksi berteknologi canggih, para pebalap MotoGP tersebut juga berinteraksi langsung dengan sekitar 700 karyawan Honda untuk memberikan semangat agar para ujung tombak proses produksi sepeda motor Honda ini terus dapat menghadirkan sepeda motor berkualitas terbaik bagi masyarakat Indonesia.

Proses produksi sepeda motor Honda dilakukan oleh tenaga kerja terampil sebagai bentuk komitmen AHM untuk menghasilkan produk dengan kualitas terbaik bagi masyarakat Indonesia dan dunia. Komitmen untuk menghasilkan produk berkualitas tinggi ini selaras dengan komitmen Honda yang juga terus berinovasi untuk menjadi yang terbaik di MotoGP.

Pabrik Deltamas AHM dibangun di atas lahan seluas lebih dari 47 hektare di Kawasan Greenland International Industrial Center (GIIC) Kota Deltamas, Cikarang, Jawa Barat. Fasilitas produksi sepeda motor Honda terbaru ini melengkapi pabrik lainnya yang telah beroperasi, yakni pabrik di wilayah Sunter, Pegangsaan, Cikarang, dan Karawang. Didukung teknologi otomatisasi terdepan untuk menghasilkan kinerja yang efisien dan menyuguhkan kualitas sepeda motor Honda berkelas dunia, pabrik ini mengimplementasikan konsep green company yang menerapkan berbagai program Environmental, Social, and Corporate Governance (ESG).

Tips Aman Menggunakan Honda Smart Key System

Dalam upaya meningkatkan keamanan dan kenyamanan berkendara, kini produk line up sepeda motor Honda sudah disematkan kunci pintar dan safety lewat Honda Smart Key System, yang meningkatkan keamanan dan kepraktisan untuk pengoperasiannya karena tidak lagi perlu menggunakan anak kunci atau keyless.

Honda Smart Key System sudah dilengkapi fitur canggih answer back system dan anti thief alarm. Fitur answer back system punya fungsi untuk menemukan posisi sepeda motor sekaligus immobilizer pada system Honda Smart Key sudah diaktifkan. Sementara, anti thief alarm (sistem alarm anti-maling) miliki fungsi mengurangi kemungkinan risiko terjadinya pencurian, ketika diaktifkan saat terjadi gerakan pada sepeda motor akan memberikan signal lampu sein berkedip dan buzzer berbunyi.

“Honda Smart Key System merupakan inovasi yang menawarkan keamanan ekstra bagi pengendara. Namun, untuk menjaga keandalannya, pengguna perlu mengikuti panduan dan tips pemakaian yang benar,” ujar Head of Technical PT Wahana Makmur Sejati, Dwi Supriyatno.

Pemilik kendaraan perlu memahami cara penggunaan dan perawatan Honda Smart Key System agar teknologi ini dapat bekerja secara optimal serta mendukung kegiatan berkendara. Berikut adalah beberapa langkah penting yang perlu diketahui:

1.       Simpan ID Tag di Tempat Aman
ID Tag yang diberikan bersama Honda Smart Key sebaiknya disimpan di tempat aman dan tidak dibawa bepergian. ID Tag ini memiliki peran penting untuk registrasi ulang jika terjadi masalah pada sistem.

Continue reading “Tips Aman Menggunakan Honda Smart Key System”

New Honda PCX 160 Resmi Rilis di Area Jakarta – Tangerang Dibanderol Mulai Dari Rp 33 Jutaan

Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta – Tangerang, PT Wahana Makmur Sejati resmi merilis salah satu Premium AT berkubikasi mesin 160cc yang membawa tagline Truly Exceptional, yaitu New Honda PCX 160. Acara peluncuran berlangsung di Lippo Plaza Kramat Jati, Jakarta Timur, Sabtu (25/01).

Pada peluncuran New Honda PCX 160, PT Wahana Makmur Sejati memasang target penjualan yang optimis untuk premium AT Honda ini, sebesar 3.700 unit per bulan. Target ini diyakini dapat tercapai mengingat tingginya minat masyarakat terhadap sepeda motor premium Honda AT, yang mengedepankan kemewahan, performa dan fitur teknologi modern.

Acara peluncuran ini juga diwarnai dengan berbagai aktivitas menarik, seperti test ride, product knowledge New Honda PCX 160 sampai program sales untuk pembelian di sepeda motor Honda khusus untuk di bulan Januari.

New Honda PCX 160 hadir dengan tampilan baru yang lebih mewah dan berkelas, memberikan kesan elegan yang cocok untuk pengendara urban hingga sub urban. Dilengkapi dengan mesin 160cc eSP+, generasi terbaru dari Honda PCX 160 ini tawarkan performa bertenaga yang dilengkapi dengan kapasitas tangki dan bagasi yang besar.

Generasi terbaru Honda PCX 160 juga sudah disematkan fitur modern seperti Honda Selectable Torque Control (HSTC), sistem pengereman ABS memberikan kenyamanan dan keamanan lebih bagi pengendara dan yang terbaru untuk tipe tertinggi New Honda PCX 160 dilengkapi Honda Roadsync fitur yang mungkinkan pengendara mengakses navigasi, telepon, music dan pesan melalui koneksi smartphone serta subtank rear suspension untuk mendapatkan performa rebound suspensi yang lebih baik dan nyaman.

“Kami optimis New Honda PCX 160 akan menjadi pilihan utama masyarakat Jakarta – Tangerang. Premium AT Honda ini tidak hanya memberikan kenyamanan berkendara tetapi juga memenuhi kebutuhan gaya hidup modern yang berkelas dan teman untuk mobilitas harian,” ujar Divison Head of Sales PT Wahana Makmur Sejati, Olivia Widyasuwita.

Hadirnya generasi terbaru Honda PCX 160 melengkapi daftar produk line up sepeda motor Honda AT berkubikasi mesin 160cc, Honda Vario 160, Stylo 160 dan Honda ADV 160. Sekaligus semakin memperkuat posisi Honda di segmen AT premium.

Dengan harga On The Road (OTR) yang kompetitif, New Honda PCX 160 menawarkan tiga varian pilihan. New Honda PCX 160 CBS dibanderol Rp 33.978.000,-, New Honda PCX 160 ABS dibanderol Rp 39.151.000,- dan untuk tipe tertinggi New Honda PCX 160 Roadsync dibanderol Rp 42.148.000,-.

Continue reading “New Honda PCX 160 Resmi Rilis di Area Jakarta – Tangerang Dibanderol Mulai Dari Rp 33 Jutaan”